Pembagian Ilmu yang Benar

Klasifikasi ilmu

Syaikh Muhammad bin Ibrahim dalam kitab Mukhtashar Al Mu'lim beliau menjelaskan bahwa ilmu ditinjau dari hukumnya dibagi menjadi:

1. Ilmu yang fardhu 'ain. Ilmu jenis ini wajib mengetahuinya, jika tidak mengetahuinya karena malas dan enggan, padahal ada kemampuan, maka berdosa. Yang termasuk jenis ini adalah ilmu-ilmu terkait dengan semua perkara yang wajib dilakukan seorang Muslim, diantaranya:
* Masalah akidah dasar (tauhid, syirik, makna laa ilaaha illallah, syarat sah laa ilaaha illallah, dll)
* Fikih shalat yang minimal membuat sah shalat
* Fikih wudhu yang minimal membuat sah wudhu
* Fikih puasa yang minimal membuat sah puasa
* Fikih muamalah yang dilakukan setiap hari
dan semisalnya

2. Ilmu yang fardhu kifayah. Ilmu jenis ini wajib mengetahuinya, namun gugur kewajibannya ketika sudah ada yang mengilmuinya, berpindah hukumnya menjadi mustahab (dianjurkan). Ilmu jenis ini dibagi menjadi dua:

a) Ilmu syar'i yang dibutuhkan untuk menegakkan agama, diantaranya: menghafalkan Al Qur'an, ilmu hadits, ilmu ushul fikih, ilmu nahwu, ilmu sharaf, ilmu tentang ijma dan khilaf, dll.

b) Ilmu duniawi yang dibutuhkan untuk menegakkan dunia dan kemaslahatan kaum Muslimin, diantaranya: ilmu kedokteran, ilmu teknik, ilmu kemiliteran, ilmu ekonomi, ilmu matematika, dll. Akan berpahala hanya jika diniatkan untuk kemaslahatan kaum Muslimin.

3. Ilmu yang terlarang. Ilmu jenis ini tidak boleh mempelajarinya. Dibagi menjadi dua:

a) Ilmu yang haram. Karena mengandung maksiat dan perkara yang dilarang agama. Diantaranya: ilmu sihir, ilmu filsafat, ilmu perdukunan, ilmu astrologi, ilmu judi, ilmu meracik khamr, ilmu musik, dan semisalnya.

b) Ilmu yang makruh. Karena lebih banyak mudharatnya daripada manfaatnya. Diantaranya: ilmu tentang sya'ir-sya'ir cinta

4. Ilmu yang mubah. Yaitu selain yang disebutkan di atas.

Wallahu a'lam.
Terimakasih Semoga Bermanfaatb

**
@fawaid_kangaswad

Comments

Popular posts from this blog

Janganlah Salah Niat hanya untuk Dunia..

Al-Kisah Tiga Orang Yang di Uji

Hal Yang Paling Bermanfaat Bagi Dirinya..